Pengunjung Blog



Tips Memilih Jasa Penyewaan Motor di Bali Agar Liburan Semakin Menyenangkan

 

Tidak adanya kendaraan pribadi terkadang membuat liburan Anda di Bali menjadi terbatas. Padahal liburan akan semakin menyenangkan jika Anda bisa ke mana saja sesuai keinginan. Tenang saja, penyewaan motor di Bali menjadi solusi ketika Anda membutuhkan kendaraan pribadi. Harganya terjangkau dan fasilitasnya menarik, jadi liburan akan semakin menyenangkan.

Namun pastikan memilih jasa penyewaan yang tepat agar pengalaman yang didapatkan berbeda. Berikut ini tips memilih jasa penyewaan motor yang bisa diikuti:

Pastikan Kondisi Motor Baik

Motor yang Anda sewa akan dipakai untuk jalan-jalan mengelilingi Bali. Jadi performa dan kondisi motor harus diperhatikan dengan baik. Pastikan memilih jasa penyewaan yang menawarkan motor dalam kondisi terbaik. Anda bisa melihat tahun motor dibuat. Jika terlalu tua, sebaiknya jangan menggunakan jasa tersebut.

Menawarkan Layanan Antar

Jasa penyewaan memiliki lokasi yang berbeda-beda. Mungkin sulit menemukan jasa yang berlokasi dekat dengan lokasi Anda saat ini. Oleh sebab itu, sebaiknya cari jasa yang menawarkan layanan antar. Jadi mereka mau mengirimkan motor ke lokasi Anda langsung. Jika lokasinya dekat, Anda juga bisa meminta mengambil sendiri karena biasanya harganya lebih murah.

Memberikan Layanan Tambahan yang Menarik

Pertimbangkan layanan tambahan yang tidak ada di jasa penyewaan lainnya. Sebagian besar jasa penyewaan yang ada di Bali menawarkan motor berbahan bakar minyak. Pertimbangkan layanan berbeda misalnya penyewaan motor listrik sekaligus baterainya. Hal tersebut akan menarik untuk Anda.

Harga Bersahabat

Tips terakhir tentu saja mempertimbangkan harga. Meskipun begitu, jangan terlalu percaya dengan harga yang sangat murah. Pasalnya bisa saja pelayanan buruk atau motor yang disewakan kondisinya kurang baik. 

ImotoShare, Jasa Penyewaan Motor Listrik yang Direkomendasikan

Anda mungkin sudah biasa menyewa motor saat liburan ke luar kota atau pulau. Jika ingin mendapatkan pengalaman baru, cobalah menyewa motor listrik dari ImotoShare. Ada beberapa alasan mengapa Anda harus memilihnya yaitu:

  • Ekonomis dan ekologis

Motor listrik merupakan motor yang ekonomis sekaligus ekologis. Anda bisa menikmati pemandangan dan lingkungan dengan lebih nyaman. Motor dikatakan ekonomis karena Anda tidak perlu membeli bahan bakar. Sedangkan dikatakan ekologis karena lebih ramah lingkungan dibandingkan motor bensin. Memakai motor listrik menjadi salah satu cara mendukung program go-green

  • Plug and play

Pengisian daya bisa dilakukan dengan sangat mudah seperti ketika Anda mengisi daya ponsel. Hanya tinggal plug saja, Anda sudah bisa mengisi daya baterai motor sampai penuh. Ada fitur pengisian cepat sehingga hanya membutuhkan waktu 3-4 jam saja agar baterai penuh.

  • IoT Enable

IoT atau Internet of Things merupakan jaringan kolektif perangkat yang menghubungkan smartphone Anda dengan motor listrik. Adanya aplikasi bernama Imoto App ini membantu Anda tetap aman berkendara selama 24 jam karena bisa dilacak. Aplikasi juga bisa memberikan informasi mengenai keberadaan motor dan sisa baterai. Dengan begitu, baterai bisa diisi lagi sebelum benar-benar habis.

  • Zero contact travel

Kelebihan menyewa motor di ImotoShare yang terakhir yaitu zero contact travel. Anda bisa mendapatkan motor listrik tanpa perlu repot dan susah payah. Pemesanan bisa dilakukan secara online, lalu motor akan dikirim ke lokasi Anda langsung. Selain dikirim ke alamat Anda, motor juga bisa diambil tanpa perlu antri atau takut keduluan orang lain.

Anda tidak perlu ragu memilih penyewaan motor di Bali yaitu ImotoShare. Selain menyewa motor, Anda juga bisa sekaligus menyewa baterai cadangan. Jadi tidak perlu takut kehabisan bahan bakar saat masih perjalanan liburan.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.