Pengunjung Blog



Resep Kue Kering Kacang


Meskipun lebaran sudah terlewat namun masih banyak ibu – ibu yang membuat kue kering kacang karena rasanya yang gurih maka anak – anaknya ketagihan dan meminta ibunya untuk membuat kue itu dengan sebanyak mungkin. Untuk kalian yang gemar membuat kue kegemaran ini bisa dijadikan bahan bisnis, kamu bisa jual makanan ini sebagai bisnis rumahan keuntungannya pun lumayan sangat menjanjikan sekali. Karena untuk cara membuat kue kering ini tidak sembarang orang yang bisa mempraktekannya dirumah, kebanyakan ibu – ibu yang suka gagal dalam pembuatan makanan ini.

Supaya kalian tidak gagal dalam pembuatan kue ini saya akan memberikan cara dan juga resep kue kering kacang yang renyah dan gurih, mari kita mulai membuatnya :
  • 200 gram tepung terigu
  • 125 liter minyak sayur
  • 200 gram kacang tanah
  • Garam secukupnya sesuai selera anda
  • 75 gram gula halus
  • 25 gram kacang kenari yang sudah di cincang untuk taburan diatas kue
  • 1 butir kuning telur untuk olesan kue

Cara membuat kue kering yaitu sangrai kacang tanah sampai benar – benar matang, setelah itu cincang hingga semuanya halus, atau anda bisa menggunakan blender untuk menghaluskan kacang tersebut. Lalu masukan pada adonan yang terdiri dari, gula halus, tepung, dan garam aduk hingga semua merata, selanjutnya bentuk adonan sesuai selera anda, namun biasanya dibentuk menjadi bulat, lalu susum rapi adonan tersebut pada loyang yang sudah di olesi margarin terlebih dahulu, tujuannya agar tidak menempel pada saat akan diambil. Kemudian olesi dengan kuning telur pada permukaan kue, untuk yang berikutnya yaitu taburi satu persatu adonan dengan taburan kacang halus, panggang dengan menggunakn over yang memiliki tingkat suhu mencapai 170 derajat selama 30 menit terus angkat dan kue kering kacang sudah bisa disajikan.

Dan itu lah beberapa cara membuat kue kering dengan sangat praktis juga bahan yang mudah didapat di sekitar tempat tinggal kalian, selamat mencoba.


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.