Pengunjung Blog



3 Jenis Camilan Sehat Untuk Para Ibu dan Sang Buah Hati Anak


Seorang ibu mana yang akan membiarkan anaknya memakan makanan yang tidak sehat ? Tentu saja tidak akan ada seorang ibu yang seperti itu, dikarenakan besarnya kasih sayang ibu terhadap sang buah hati. Terlepas dari semua hal itu, hampir semua anak didunia ini gemar membeli berbagai jenis jajanan yang ada di pinggir-pinggir jalan.

Seperti yang kita ketahui bahwa jajanan yang dijajakan dijalanan, selalu terkena debu dan polusi yang membuat jajanan tersebut menjadi tidak higienis. Dan yang lebih gawatnya lagi, jajanan-jajanan anak tak jarang mengandung bahan kimia berbahaya seperti pewarna makanan, formalin, pemanis buatan, dan sebaginya.

Dengan kata lain, kita sebagai orang tua harus mencermati makanan apa yang dimakan oleh si kecil. Berbicara soal makanan sehat, secara kebetulan pada artikel opini kali ini akan mengulas seputar 3 jenis camilan sehat yang direkomendasikan bagi ibu untuk sang buah hati. Camilan apa sajakah itu ? Yuk kita simak ulasan dibawah ini :

( Artikel Opini ) 3 Jenis Cemilan Sehat Untuk Ibu dan Anak

1. Yoghurt

Jenis camilan sehat yang pertama adalah yoghurt. Tentu anda juga sudah tidak asing lagi dengan camilan yang terbuat dari fermentasi susu ini. namun tahukah anda ? bahwa yoghurt ini kaya akan kandungan nutrisi seperti vitamin B kompleks, kalium, kalsium, zat besi, dan fosfor, diamana salahsatu manfaatnya yakni dapat memperkuat tulang dan gigi. Dengan manfaat yang seperti itu, sudah seharusnya anda menjadikan yoghurt sebagai camilan favoritnya si kecil.

2. Roti

Jenis camilan sehat yang berikutnya adalah roti. Terdengar kabar bahwa 1 buah roti, karbohidratnya itu setara dengan 1 piring nasi. Itu sebabnya, mengapa anak-anak di negara Eropa dan Timur Tengah, sangat suka memakan roti. Kita sebagai orang tua juga jangan mau kalah sama mereka, dengan cara memberikan anak-anak kita roti yang sehat dan bergizi.

3. Kacang-kacangan

Jenis camilan sehat yang ketiga adalah kacang-kacangan. Pada dasarnya, memang tidak semua anak-anak itu menyukai jenis kacang-kacangan. Namun, bukan berarti anda sebagai orang tua menyerah begitu saja. Anda pun bisa mengkreasikannya dengan coklat, susu, atau dengan apa saja yang bisa menggugah selera si kecil.

Demikianlah ulasan mengenai jenis camilan-camilan sehat yang direkomendasikan bagi ibu untuk sang buah hati anak dituangkan dalam artikel opini saya, yang mungkin bisa anda coba dirumah. 
Diberdayakan oleh Blogger.