Pengunjung Blog



Buah dan Sayur yang Bagus untuk Kesehatan Tulang

Beberapa jenis penyakit rentan menghinggapi mereka di usia tua, salah satunya adalah yang berhubungan dengan tulang belakang, seperti osteoporosis, kofosis hingga skoliosis. Beberapa diantaranya bahkan bisa menghinggapi anak-anak. Kesehatan tulang turut mempengaruhi kebebasan Anda dalam bergerak dan jika memang kamu menginginkan hal tersebut hingga usia lanjut maka mulailah dari sekarang.



Kelainan tulang belakang sebenarnya bisa dicegah dengan beberapa hal sederhana, salah satunya adalah perbanyak konsumsi sayur dan buah. Dibandingkan dengan makanan lain sayur-saturan dan buah-buahan memang hanya mengandung zat berupa vitamin dan mineral di dalamnya sehingga terbukti bagus untuk kesehatan. Bahkan bagi mereka yang ingin terhindar dari penyakit bisa dilakukan dengan rajin konsumsi sayur dan buah, nah ternyata ada beberapa jenis sayur dan buah yang bagus bagi kesehatan tulang, yaitu:

  • Tomat, selain kaya akan kandungan lycopene yang bagus untuk kecantikan kulit, menurut beberapa penelitian dengan sering konsumsi tomat setiap hari dapat turunkan resiko stress oksidatif, penyakit ini dapat memicu timbulnya pengeroposan tulang.
  • Brokoli, jenis sayuran hijau yang cukup banyak peminatnya ini ternyata efektif dalam menjaga kesehatan sendiri, mengingat ada banyak kandungan vitamin bermanfaat di dalamnya.
  • Wortel, beberapa orang mengidentikkan makanan berwarna merah ini sebagai obat untuk mata, apalagi kandungan vitamin E nya sangat besar, namun dibalik itu ternyata wortel juga dapat menjaga kesehatan tulang.
  • Buah berry, berry merupakan sumber vitamin C terbesar dari buah-buah yang lainnya, kandungan ini dipercaya sebagai antioksidan yang juga bagus untuk kesehatan tulang.
  • Jeruk, menurut salah satu penelitian yang pernah dilakukan di Amerika peningkatan asupan antioksidan dipercaya dapat menurunkan resiko gangguan inflamasi seperti rematik di usia tua.
  • Kiwi, buah ini ternyata juga dikenal sebagai anti arthritis.

Menjaga kesehatan tulang ternyata bisa dilakukan dengan cara yang menyenangkan bukan. Skoliosis dan jenis penyakit tulang lainnya bisa kamu cegah dengan sering mengonsumsi buah dan sayur khususnya beberapa jenis di atas, lakukan sekarang juga untuk dapatkan tubuh yang senantiasa bergerak aktif.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.